Feeds:
Posts
Comments

Posts Tagged ‘personel’

representasi band

perlu berapa orang dari founding members sebenarnya representasi sebuah grup musik bisa dianggap memadai?

pertanyaan itu timbul dan mengusik saya setelah beberapa waktu belakangan ini mendengarkan berulang-ulang chinese democracy. ini, kita tahu, dirilis sebagai album terbaru guns n’ roses. tapi, seperti kita tahu pula, guns n’ roses telah mengalami periode jungkir balik dan aneka pergantian personel yang ujung-ujungnya, kini, the original members-nya tinggal axl rose saja. dan praktis apa yang ada dalam album baru itu merupakan hasil kerja pikiran axl belaka.

di mana guns n’ roses-nya? begitulah pertanyaannya. saya tahu bukan hanya saya yang terganggu.

secara umum, saya agak ragu menyebut sesuatu kelompok musik atua band dengan nama aslinya jika anggota pendiri yang tersisa tinggal satu orang saja. intinya: band mestinya kerja kolektif. seorang saja yang bertahan, apalagi memegang komando seperti diktator, sangat sulit untuk bisa diterima sebagai representasi band itu dengan segala wataknya di masa lalu.

pendapat saya itu sama sekali tak berarti saya mengabaikan kemungkinan suatu band bermetamorfosa, atau mengalami kemajuan dan perubahan yang drastis dengan anggota-anggota aslinya tetap rukun. saya tahu hal itu bisa saja terjadi. tapi toh hal itu tetap berlangsung dalam suatu kebersamaan, tanpa ada seorang pun yang mendominasi.

hanya satu orang mempertahankan nama suatu band yang punya riwayat sukses luar biasa, harus diakui, bagaimanapun, hanyalah siasat untuk mempertahankan daya tarik pasar belaka.

Read Full Post »